Hasil Liga Italia Juventus Menang Tipis atas 10 Pemain Fiorentina

Juventus menang susah payah 1-0 atas 10 pemain Fiorentina pada pekan ke-12 Liga Italia di Stadion Allianz, Minggu (7/11) dini hari WIB.
Fiorentina memberikan ancaman pada menit keenam lewat sundulan Giacomo Bonaventura. Akan tetapi kiper Mattia Perin bisa membuat penyelamatan.
Upaya Paulo Dybala membawa Si Nyonya Tua unggul pada menit ke-10 gagal setelah tendangannya gagal menemui sasaran
Peluang Fiorentina melalui Riccardo Saponara pada menit ke-34 juga tidak tepat sasaran.
Empat menit berselang Dusan Vlahovic hampir membawa tim tamu unggul pada menit ke-38. Namun sundulan Vlahovic melenceng tipis dari gawang Juventus.
Babak pertama laga Juventus vs Fiorentina berakhir imbang 0-0.
Pada menit ke-73 Fiorentina harus bermain dengan 10 orang setelah Nikola Milenkovic dikartu merah usai menerima kartu kuning kedua karena pelanggaran terhadap Federico Chiesa.
Dengan unggul jumlah pemain kesempatan Juventus mencetak gol terbuka lebar. Peluang oti cpna domanfaatkan Chiesa pada menit ke-76.
Akan tetapi, upaya Chiesa membawa Juventus unggul gagal setelah tendangannya membentur mistar gawang tim tamu.
[Gambas:Video CNN]
Juventus baru bisa mencetak gol pada menit injury time babak kedua. Gol Cuadrado pada menit ke-90+ itu berasal dari Manuel Locatelli.
Chiesa memiliki kans membawa Juventus menang 2-0. Tetapi peluang emas Chiesa pada menit ke-90+6 digagalkan Pietro Terracciano. Tanpa tambahan gol pada sisa laga, Juventus menang 1-0 atas Fiorentina.
(sry)
0 Response to "Hasil Liga Italia Juventus Menang Tipis atas 10 Pemain Fiorentina"
Post a Comment