Epidemiolog Nego PPKM Target Kendalikan Pandemi Makin Lama

Epidemiolog Universitas Griffith Australia Dicky Budiman menilai penerapan PPKM Level 4 diiringi dengan pelonggaran kegiatan aktivitas masyarakat akan menghambat tujuan pengendalian pandemi Covid-19 di Jawa-Bali.
Dicky menyebut pemerintah terlalu banyak melakukan negosiasi terkait penanganan pandemi Covid-19 sehingga target mengendalikan pandemi sulit tercapai.
"Kalau namanya levelling, ya jangan diubah kriterianya. Kalau level 4 ya berarti ketat, jangan dilonggarkan begitu. Negosiasi ini yang akhirnya membuat target mengendalikan pandemi lama bahkan bisa enggak tercapai," kata Dicky saat dihubungi CNNIndonesia.com, Senin (16/8).
Ia menjelaskan penerapan PPKM Level 4 nyaris berhasil di Jawa-Bali karena bisa menurunkan angka penambahan kasus Covid-19 harian.
Data Kementerian Kesehatan menunjukkan selama 10-16 Agustus PPKM level 4 di Jawa-Bali, penambahan kasus positif Covid-19 mencapai 100.644 kasus. Rata-rata ada 14 ribu orang positif Covid-19 setiap harinya.
Angka penambahan harian itu jauh berbeda dengan penerapanPPKMLevel4pertama kali. Pada periodePPKMLevel416-20 Juli tercatat penambahan kasus positif mencapai 223.255 kasus.
Grafik penambahan kasus positif Covid-19 harian kemudian mulai berangsur-angsur turun. Meski demikian, Dicky melihat tren kasus kematian masih belum menurun, disertai dengan rasio kasus positif (positivity rate) tinggi di atas 20 persen untuk provinsi Jawa-Bali.
Menurut data Kementerian Kesehatan, kasus kematian di Jawa-Bali menyumbang sekitar 6,16 persen kasus kematian dalam sepekan. Artinya dari jumlah kematian nasional mencapai 118.833 kasus pada Senin (16/8) ini, sebanyak 7.326 kasusnya berasal dari Jawa-Bali selama sepekan terakhir.
Jika melihat data tersebut, Dicky menilai PPKM Level4 di Jawa-Bali seharusnya diperpanjang tanpa ada pelonggaran aktivitas masyarakat. Adapun jika pemerintah ingin melakukan pelonggaran, maka PPKM Level 4 diubah menjadi PPKM Level 3.
"PPKM Level 4 itu kan berarti aspek pembatasannya lebih kuat, dan itu terbukti bisa menurunkan angka tambahan positif harian. Tapi kalau dilonggarkan ya turunkan saja jadi PPKM Level3," ujar Dicky.
Sebelumnya pemerintah kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di Jawa-Bali hingga 23 Agustus 2021. Di perpanjangan kelima kalinya ini, pemerintah melonggarkan beberapa aktivitas kegiatan termasuk di pusat perbelanjaan.
Pada PPKM Level 4 ini pemerintah meningkatkan kapasitas mal menjadi 50 persen dari sebelumnya 25 persen. Pembukaan juga dilakukan di tempat ibadah dengan kapasitas 50 persen, selain itu aktivitas olahraga outdoor diperbolehkan dengan jumlah tidak lebih dari 4 orang.
(chs)[Gambas:Video CNN]
0 Response to "Epidemiolog Nego PPKM Target Kendalikan Pandemi Makin Lama"
Post a Comment