Musprov Pertina Kaltim di Samarinda Musrifin Umar Jangan Sampai Ada Penyesalan

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Telah berlangsung Musyawarah Provinsi (Musprov) Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kalimantan Timur (Kaltim), di Hotel Aston Samarinda, Sabtu (13/11/2021).

Kegiatan dihadiri langsung oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) Pengurus Pusat (PP) Pertina, Warta Ginting, dan dibuka Wakil Ketua II Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim, Sumarlani.

Disampaikan oleh Ketua Panitia Musprov Pertina Kaltim, Musrifin Umar pada Musprov ini akan berlangsung pemilihan ketua baru Pertina Kaltim massa khikmad 2021-2025.

"Kendati demikian, jangan sia-siakan kesempatan malam ini, jangan sampai ada penyesalan setelah selesai Musprov ini," ungkapnya saat sambutan.

Baca juga: Tiga Petinju Saja yang Lolos PON Papua 2020, Pertina Kaltim Pilih Kukar Jadi Lokasi Puslatda

Baca juga: Petinju Richard Oscar Asal Satuan Pomdam VI Mulawarman Pernah Sabet Perunggu di Sea Games

Baca juga: Fokus Porprov Kaltim, Pertina Kalimantan Timur Absen di Kejurnas

Dirinya melanjutnya, semoga kegiatan berjalan dengan sesuai rencana dan juga sukses sesuau dengan harapan.

"Sehingga Pertina Kaltim ke depan bisa lebih baik lagi, dengan berjalan Musprov Kalimantan Timur ini," sebutnya.

Permintaan maaf tak luput pula dirinya sampaikan, karena masa kepengurusan di priode sebelumnya telah berakhir di malam hari ini juga.

"Atas apa yang telah kami lakukan dan apa yang telah kami capai, itulah adanya. Mudah-mudahan kedepannya atlet Tinju Kalimantan Timur lebih berprestasi lagi," imbuhnya. (*)

0 Response to "Musprov Pertina Kaltim di Samarinda Musrifin Umar Jangan Sampai Ada Penyesalan"

Post a Comment